Musrenbang RPJPD dan RKPD, Diminta Bupati jadi Momen Tingkatkan Koordinasi OPD

BERAU,- Badan Perencanaan, Penelitian dan Pembangunan (Bapelitbang) Kabupaten Berau menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RPJPD 2025-2045 dan RKPD 2025 di Ruang RPJPD Bapelitbang, Selasa (2/4/2024)

Bupati Berau Sri Juniarsih Mas mengatakan, musrenbang tersebut merupakan tahapan lanjutan dalam perencanaan partisipatif yang telah dilaksanakan sebelumnya

“Maksud dari Forum musyawarah perencanaan pembangunan ialah sebagai forum perumusan pembahasan antar pelaku pembangunan,” ucapnya Selasa (2/4/2024).

Kemudian menjadi waktunya saling mensinergikan perencanaan pembangunan yang menjadi kebijakan pemerintah daerah Kabupaten Berau

“Musyawarah ini bertujuan untuk membahas rancangan RPJPD dalam rangka penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan terhadap visi, misi, arah kebijakan dan sasaran pokok RPJPD,” ungkapnya.

Sambung Sri Juniarsih Mas, Musrenbang RKPD, bertujuan untuk menetapkan prioritas pembangunan daerah Tahun 2025,” ucapnya

“Sesuai tahapan tahun ke-empat RPJMD Kabupaten Berau tahun 2021-2026 yang akan diintegrasikan dalam program dalam Renja Perangkat Daerah Tahun 2025,” bebernya

“Selain itu, untuk mempertajam indikator serta target kinerja program serta lokasi sesuai dengan tugas dan fungsi perangkat daerah masing-masing,” tambahnya

Lebih lanjut, Bupati menerangkan tahapan musrenbang ini merupakan upaya yang dilakukan untuk menyempurnakan rancangan berdasarkan masukan

“Terutama saran ketika pelaksanaan konsultasi publik yang sudah dilaksanakan beberapa waktu lalu baik dari sisi manajerial, aspek sumber daya manusia, maupun kemampuan penganggaran sangatlah terbatas,” imbuhnya.

Dirinya menyebut perlu ada kecermatan dalam menentukan program kegiatan yang menjadi prioritas pembangunan

“Sebagai upaya pencapaian sasaran dan visi jangka menengah menjelang akhir periode perencanaan jangka menengah,” paparnya.

Untuk itu, pihaknya berharap agar kegiatan musrenbang tersebut dapat menjadi sarana untuk memperkuat koordinasi antar perangkat daerah

“Terutama memperkokoh kolaborasi antara pemerintah Kabupaten Berau dengan seluruh pemangku kepentingan di Kabupaten Berau,” pungkasnya. (*adv)

Reporter: Tariska

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *